Berlabel flagship, Oppo Find X9 Series membawa sejumlah peningkatan dari seri sebelumnya.

Oppo Find X9 Series resmi meluncur di Indonesia pada Rabu (5/11/2025) dengan menghadirkan dua model, yaitu Oppo Find X9 dan Oppo Find X9 Pro.
Kedua model terbaru Oppo ini kembali mempercayakan sistem kamera mereka kepada Hasselblad.
Namun, berbeda dengan seri Find X8, modul kamera belakang dari Oppo Find X9 Series berbentuk persegi di sisi kiri atas.
Perubahan desain modul kamera itu sengaja dibuat untuk mempermudah pengguna ketika sedang memotret.
Baca juga: Oppo A6 Pro Buka Pre-order di Indonesia, Ini Spesifikasinya
Total terdapat 5 kamera yang ada di Find X9 Series, 4 di antaranya berada di bagian belakang dan 1 di depan (selfie camera).
Kamera belakang terdiri dari lensa ultra-wide, wide, telephoto, dan monokrom, sedangkan di bagian depan tersemat lensa wide 5P.
Khusus telephoto, pabrikan ponsel asal Tiongkok ini menyediakan Oppo Hasselblad Teleconverter sebagai aksesoris yang dapat dipasangkan di kamera Oppo Find X9 Pro.
Baca juga: Ponsel Pintar dengan Fitur AI Terbaik 2025 di Indonesia
Terbuat dari logam dengan desain seperti tabung, teleconverter siap memperpanjang focal length lensa Find X9 Pro menjadi 230 mm.
Beralih ke bagian depan, Find X9 Series mengusung layar AMOLED 120Hz beresolusi FHD+ dengan 1,07 miliar warna (10-bit) serta kecerahan maksimal 3.600 nits.
Berkat tingkat kecerahannya yang tinggi, pengguna masih bisa melihat konten di layar ponsel meski terpapar cahaya berlebih.
Kemudian, spesifikasi Oppo Find X9 Series yang menarik untuk dilirik adalah bagian dapur pacunya.
Tertanam chipset MediaTek Dimensity 9500 (3nm), SoC canggih yang baru dirilis pada September lalu.
Chipset tersebut didukung oleh CPU Octa-core (8 inti), GPU Arm@Mali Drage MC12, dan sistem operasi Android 16 (ColorOS 16.0).
Oppo mengklaim, adanya semua komponen itu membuat seri Find X9 mampu memberikan performa tingkat ultra dengan peningkatan kecepatan dan efisiensi.
Spesifikasi Oppo Find X9 Series

Spesifikasi lengkap Oppo Find X9 Series bisa diakses melalui tautan berikut ini.
Terhubung dengan iOS
Bagi pengguna Apple, kini Find X9 Series dapat terhubung dengan perangkat iOS dengan dua fitur yang tersedia.
Fitur pertama bernama Touch to Share, yang dirancang untuk mengirim atau berbagi file apapun dari perangkat Oppo ke Apple.
Baca juga: Bocoran Lengkap iPhone Lipat, dari AI Sampai Harga
Setelah itu terdapat fitur PC Connect, yang bisa menampilkan layar ponsel Oppo ke MacBook (screen mirroring).
Pengguna juga dapat mengontrol ponsel serta memanfaatkan keyboard yang ada di MacBook untuk mengetik tanpa perlu berpindah perangkat.
Fitur AI Oppo Find X9 Series
Layaknya ponsel-ponsel terbaru yang ada saat ini, Oppo Find X9 Series menyediakan sejumlah fitur AI yang dapat meningkatkan produktivitas pengguna.
AI Mind Space
Fitur unggulan dari Oppo Find X9 Series adalah AI Mind Space, sebuah layanan berbasis AI yang membantu aktivitas pengguna.
Oppo menyebutnya sebagai “Otak Kedua”, karena memungkinkan ponsel dapat mengingat momen berbagai momen yang sudah tersimpan.
Baca juga: Seperangkat Fitur AI Oppo A6 Pro “Dibayar” Tunai!
Cara menggunakan AI Mind Space cukup mudah, pengguna tinggal menekan tombol Snap Key yang terletak di sisi kiri atas bingkai (frame) dan fitur AI ini langsung terbuka.
Bukan hanya itu, Snap Key juga berguna untuk merekam segala informasi, baik melalui memo suara, teks, maupun gambar.
Lalu, semua file langsung dianalisis dan disimpan ke dalam AI Mind Space, sehingga siap “dipanggil” kembali ketika pengguna membutuhkannya.
AI Recording
Fitur AI selanjutnya yaitu AI Recording, yang sanggup merekam, mentranskrip, dan mengidentifikasi suara secara real-time.
Hasil rekaman suara pun bisa langsung diproses menjadi sebuah dokumen secara otomatis, lengkap dengan judul, tag, bab, dan lain-lain.
AI Writer
Sesuai dengan namanya, AI Writer berguna untuk membuat konten hanya dari sebuah prompt.
Kemudian, fitur AI ini mendukung kinerja pengguna dalam membuat tulisan secara instan, misalnya caption, ulasan, email, dan sebagainya.
Selain kedua fitur AI di atas, Oppo Find X9 Series juga menyematkan Google Gemini Live sebagai asisten virtual.
Harga Oppo Find X9 Pro dan base model
Oppo Find X9 Series sudah dapat dipesan di Indonesia dengan metode pre-order, baik di laman resmi Oppo maupun rekanan resmi mereka.
Harga Oppo Find X9 Pro adalah Rp19.999.000 dan hanya tersedia dalam satu varian (RAM 16GB + ROM 512GB).
Sementara harga Oppo Find X9 base model Rp14.999.000 pada varian RAM 12GB + ROM 256GB, serta Rp16.999.000 untuk varian RAM 16GB + ROM 512GB.
